Selasa (11/10/2022) Pemerintah Desa Semanding Kecamatan Bojonegoro Kabupaten Bojonegoro telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahun 2022 bulan ketujuh sampai dengan kesembilan. Kegiatan tersebut dimulai pukul 13.00 WIB dan dihadiri oleh pihak keamanan desa Babinsa dan Bhabinkamtibmas agar terlaksana dengan aman dan tertib.
Jumlah Penerima Manfaat BLT-DD Tahun 2022 sejumlah 80 KPM dan setiap bulan memperoleh Rp. 300.000,-.